- Back to Home »
- Belajar Al Qur'an »
- MENGENALKAN ANAK DENGAN AL QURAN
Posted by : usefullife4us
Tuesday, June 24, 2014
MENGENALKAN
ANAK DENGAN AL QURAN
Assalamu'alaikum
Wr Wb
Sukses
selalu untuk kita semua. Tulisan ini tidak bermaksud untuk menggurui
atau menganggap saya sok pintar. Hanya untuk berbagi pengalaman
karena masing-masing individu mempunyai latar belakang, kondisi
fisik, suasana batin dan lain sebagainya yang berbeda beda. Kesamaan
kita sebagai umat Islam adalah bagaimana gerak langkah kita mendapat
rahmat dan ridho dari Allah SWT. Kita harus berjuang dan terus
berjuang hingga mampu menutup kehidupan ini dengan akhir yang baik.
Untuk
mengenalkan anak dengan Al Quran :
- Diniatkan untuk mendapatkan keridhoan dan keberkahan dari Allah SWT.
- Memulai dari diri sendiri. Kita sering menyuruh anak kita sholat. Itu lebih berhasil jika kita sebelumnya mendirikan sholat. Sama halnya dengan mengajarkan Alquran ke anak kita. Kita harus belajar dan terus belajar.
- Ketika masih dalam kandungan sering dibacakan ayat ayat Al Quran. Banyak ibu ibu sering mendengarkan musik klasik. Bagaimana jika ayat ayat Allah SWT juga diperdengarkan. Tentu perkembangan janin akan lebih positif. Selain itu akan berkembang hubungan batin yang lebih intens atara orang tua dan anak. Hal ini perlu kita budayakan sampai anak lahir hingga pandai bicara. Momennya tentu beda dengan ketika masih dalam kandungan. Ketika bayi nada nada meninabobokan bisa diganti dengan ayat ayat Al Quran atau sholawat.
- Ketika anak sudah mulai pandai bicara antara umur 3 sampa 4 tahun, kita mulai mengajarkan dengan bacaan dan tulisan huruf Arab mulai dari IQRO satu dan seterusnya. Menjelang tidur mulai diajarkan surat-surat pendek. Kita tidak boleh putus asa. Mungkin anak tidak langsung mengikuti. Tetapi sekali mengikuti bisa langsung hafal satu ayat.
- Ketika penguasaan huruf Arab dan bacaan mulai lancar. Penulis mengajak anak belajar bersama sama ke ustazd yang memiliki pengetahuan lebih baik.
- Belajar dan belajar hingga akhir hayat. Belajar tazwid merupakan fardu kifayah. Membaca Alquran dengan tajwid adalah suatu keharusan (fardu ain).
Dalam
kehidupan ini setiap orang pasti memiliki momen-momen indah yang tak
terlupakan. Mengajarkan Al Quran ke anak sendiri merupakan salah satu
momen terindah. Moga langkah langkah kita selalu dalam keridhoan
Allah SWT. Aamin
SELAMAT
BERJUANG DAN SUKSES SELALU
Wassalamu'alaikum
Wr Wb
Update
: 09 September 2014